Berita KPU Daerah

Pimpin Apel, Ketua KPU Pangkep: Jaga Soliditas Hadapi Pilkada

Pangkajene, kpu.go.id - Ketua KPU Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep) Sulawesi Selatan, Burhan menjadi Pembina Apel pagi yang diselenggarakan dihalaman Kantor KPU Pangkep Senin (5/2).

Di hadapan peserta apel, Burhan mengingatkan pentingnya menyukseskan semua tahapan pelaksanaan pemilihan gubernur (pilgub) Sulsel yang pencoblosannya akan berlangsung pada 27 Juni 2018  mendatang. Masyarakat menurut dia menaruh harapan besar pada KPU untuk kesuksesan pilgub ini dan tidak lagi bertanya tentang pelaksanaan pilkada pada orang perorang tetapi mengarahkan kepada institusi  KPU secara keseluruhan.

Burhan juga menekankan pentingnya soliditas antar pegawai KPU agar saling mendukung satu sama lain. Dia juga meminta agar antar divisi bisa saling bekerjasama, salah satunya dengan menjaga kebersihan lingkungan kerja. “Karena itu bagian utama yang harus disupport demi kenyamanan bersama. Kalau kita tidak bisa membersihkan minimal kita jangan mengotori,” tutur Burhan.

Burhan juga mengingatkan tentang administrasi dan pendokumentasian sebagai sesuatu yang harus diperhatikan. Dia juga memberikan apresiasi kepada PPID yang telah bekerja baik dan berharap dokumen yang bersifat publik bisa selalu disampaikan ke masyarakat. “Mudahkan masyarakat apabila ada yang membutuhkan,” tambahnya. (Nir)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 1,656 kali